Cara Download Video Youtube Mudah dan Cepat - Seperti yang anda ketahui, YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang sangat populer saat ini. Youtube ini dibuat pada Februari 2005 oleh Steve Chen, Chad Hurley, dan Jawed Karim yang ketiganya merupakan mantan karyawan PayPal. Dengan adanya situs ini anda bisa mengunggah, menonton, berbagi video bahkan mendownload berbagai macam video yang anda sukai.
Ketika anda menemukan sebuah video yang anda senangi, anda pasti ingin mengunduhnya untuk anda tonton nanti secara offline kapan pun anda mau. Namun untuk sebagian orang, banyak yang masih belum mengerti bagaimana cara mendownload video di youtube. Nah, pada artikel kali ini saya akan berbagi cara mudah dan cepat mendownload video di youtube.
Untuk mengunduh video di youtube sebenarnya sangat mudah. Hanya dengan menginstall software atau aplikasi seperti Internet Download Manager (IDM), Easy Youtube Video Downloader Express (Add-ons Mozilla), Easy Youtube Video Downloader For Opera (Add-ons Opera) anda sudah bisa mengunduh video di youtube. Bahkan tanpa menginstall software pun anda juga bisa melakukannya. Berikut cara download video youtube.
1. Menambahkan huruf SS pada URL video
Cara pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan menambahkan huruf ss pada url video youtube yang akan anda download. Sebenarnya cara ini sama halnya dengan meng-copypaste url video youtube ke situs penyedia layanan downloader online. Bedanya cara ini lebih cepat dan gampang, karena hanya menambahkan url saja. Berikut langkah-langkahnya.
a. Buka video youtube yang ingin anda download. Saya ambil contoh video Painting Lion Fire / Airbrush Real Fire milik Rafa Fonseca Art Studio. Berikut url aslinya :https://www.youtube.com/watch?v=IHGcdDceVng
Jika ditambahkan ss akan menjadi seperti berikut :
https://www.ssyoutube.com/watch?v=IHGcdDceVng
b. Setelah ditambahkan, silahkan tekan Enter pada keyboard.
c. Anda akan diarahkan ke situs savefrom.net untuk mendownload videonya.
d. Pilih format dan kualitas video yang anda inginkan, apakah itu MP4, WEBM, atau 3GP.
Catatan : Jangan memilih format video yang terdapat icon speaker silang berwarna merah, karena video tersebut tidak memiliki audio atau suara.
e. Setelah anda meng-klik format video yang anda inginkan, video tersebut akan terdownload secara otomatis. Jika tidak, silahkan tekan tombol Download berwarna hijau untuk mendownloadnya.
2. Menggunakan Add-ons/Extensions
Add-Ons adalah komponen opsional, dalam hal ini berupa sebuah perangkat lunak, yang bila ditambahkan ke dalam perangkat lunak utama, dalam hal ini Firefox, akan menambah fungsional perangkat lunak utama tersebut. Ada banyak add-ons yang bisa anda gunakan untuk mendownload video di youtube. Namun disini kita akan menggunakan Add-ons Easy Youtube Video Downloader Express, karena banyaknya rating dan review positif dari para pengguna. Berikut langkah-langkahnya.
a. Pertama-tama buka browser mozilla anda, lalu masuk ke Add-ons dengan klik Pengaya.b. Pilih dan klik Add-ons atau Extensions.
c. Ketikkan kata kunci Easy Youtube Video Downloader Express pada kotak pencarian Add-ons. Kemudian klik sehingga anda akan dibawa kehalaman seperti gambar berikut.
d. Klik tombol Tambahkan ke Firefox.
e. Muncul sebuah jendela popup kecil seperti gambar berikut, silahkan klik Install.
f. Setelah Add-ons tersebut terinstall dengan benar dan aktif, silahkan buka video youtube yang akan anda download.
g. Klik tombol Download As yang terletak pada bagian bawah layar video, lalu pilih format dan kualitas video yang anda inginkan.
h. Pilih lokasi tempat menyimpan video, lalu klik Save untuk memulai download video.
3. Menggunakan Software atau Aplikasi
Selain menambahkan huruf pada url video dan menginstall Add-ons bawaan borwser, anda juga bisa mendownload video di youtube dengan bantuan software yang harus anda install pada komputer/PC. Software untuk mendownload video youtube pun ada banyak bertebaran di internet, namun yang paling banyak diminati sampai saat ini adalah Internet Download Manager (IDM).
IDM adalah perangkat lunak yang mampu mengunduh data-data yang ada di internet dan meneruskan kembali. Dengan IDM anda bisa mengunduh dokumen, musik, software, video dengan sangat cepat dan ter-manage dengan baik. Tidak hanya video di youtube, IDM juga bisa mendownload video di berbagai situs yang ada di internet. Berikut langkah-langkah cara download video youtube dengan IDM.
a. Pertama-tama install IDM terlebih dahulu ke komputer atau PC. Jika anda belum memiliki softwarenya , silahkan download IDM di situs resminyahttps://www.internetdownloadmanager.com/download.html.b. Buka video youtube yang akan di download.
c. Secara otomatis tombol IDM bertuliskan Download this video akan muncul di pojok kanan atas video.
d. Klik tombol tersebut, pilih format dan kualitas video yang anda inginkan, lalu klik.
e. Muncul popup dari IDM seperti gambar berikut, silahkan klik Start Download untuk memulai download.
Baca juga : Software yang Harus di Install Setelah Install Ulang Windows
Demikian artikel singkat mengenai 3 cara download video youtube dengan mudah dan cepat. Dari ketiga cara diatas, silahkan anda pilih sendiri cara yang anda senangi sesuai dengan kebutuhan anda. Semoga bisa bermanfaat and " Happy Blogging "
Demikian artikel singkat mengenai 3 cara download video youtube dengan mudah dan cepat. Dari ketiga cara diatas, silahkan anda pilih sendiri cara yang anda senangi sesuai dengan kebutuhan anda. Semoga bisa bermanfaat and " Happy Blogging "
Related Posts :
Silahkan
klik disini untuk berlangganan Artikel Gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di HARMANSYAH BLOG
0 komentar:
Post a Comment
...... Terima kasih telah berkunjung, silahkan berkomentar dengan baik sopan sesuai dengan tema konten dan tidak mengandung unsur Sara ......